uang spp yang dibebankan dari kampus kepadaku kupikir sangat mahal.
yaah memang mahal kalo melihat tanggungan spp temen-temenku yang lain.
yang lain ada yang bebas spp, hanya ratusan ribu.
sedangkan aku.... sppku lebih dari 2 juta :(
tiap semester berakhir dan waktunya aku bayar spp.
aku sebenarnya berat sekali untuk meminta uang pada ayahku.
kalau seandainya saja aku bisa memperoleh uang sendiri untuk membayar sppku, aku pasti tidak akan merepotkan ayah.
tapi apa mau dikata, aku belum belum bekerja, uang yang selama ini aku punya juga dari ayah, semua dari orang tuaku.
kadang aku malu pada diriku sendiri.
ayah dan ibu membanting tulang untuk menghidupi aku dan adikku (karena kakakku sudah bekerja) dan untuk membayar uang sppku yang tidak sedikit.
tapi apa yang bisa aku lakuin buat mereka.
aku bukan mahasiswi yang berprestasi di kampus, aku bukan mahasiswi yang aktif di kampus, aku bukan mahasiswi yang aktif di organisasi.
memang ipku tidak pernah di bawah 3,2
tapi aku merasa kurang membahagiakan orang tuaku.
mereka mengeluarkan uang yang besar tiap semesternya untuk kuliahku tapi aku tidak mebalasnya dengan prestasi yang luar biasa.
tapi ketahuilah ayah ibu.
aku selalu ingin jadi yang terbaik dan selalu berusaha yang terbaik untuk ayah dan ibu..
mavkan aku kalau sampai saat ini aku belum bisa membalas semuanyaa..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar